Fakultas Pertanian Universitas Sriwijaya Berkolaborasi dengan PLN UP Keramasan dalam Peresmian Green Barrier dan Laguna Oasis
Keramasan, 26 September 2024 – Fakultas Pertanian Universitas Sriwijaya (UNSRI) bekerjasama dengan PLN Unit Pelaksana (UP) Keramasan menyelenggarakan kegiatan penanaman pohon dalam rangka peresmian Green Barrier dan Laguna Oasis di Area Ruang Terbuka Hijau UBP Keramasan. Kegiatan ini merupakan wujud nyata dari sinergi antara akademisi dan industri dalam menjaga kelestarian lingkungan serta mendukung program hijau yang berkelanjutan. Acara ini dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, antara lain Manager Unit UBP Keramasan, Bapak Syafi’i, General Manager UBH PLN Indonesia Power, Bapak Rahmat Syahputra Lubis, serta Dekan Fakultas Pertanian Unsri, Prof. Dr. Ir. A. MUSLIM, M.Agr. Hadir pula Wakil Dekan 3 Bidang Kemahasiswaan Fakultas Pertanian UNSRI, Bapak Herpandi, S.Pi., M.Si., Ph.D., Koordinator Program Studi Teknik Pertanian FP UNSRI, Ibu Dr. Puspitahati, S.TP., M.P., Koordinator Program Studi Budidaya Perairan FP Unsri, Bapak Dr. Ferdinan Hukama, S.Pi., M.Si., serta dosen-dosen lain dari Fakultas Pertanian UNSRI, yaitu Bapak Mochamad Syaifudin, S.Pi., M.Si., Ph.D. dari Program Studi Budidaya Perairan FP UNSRI, Primayoga Harsana Setyaaji, S.TP., M.Sc. dan Ibu Nurul Izzah Aulia, S.TP., M.T dari Program Studi Teknik Pertanian FP UNSRI. Serta dihadiri oleh sejumlah mahasiswa Program Studi Teknik Pertanian dan Program Studi Budidaya Perairan FP UNSRI.
Penanaman pohon ini adalah bagian dari upaya menciptakan Green Barrier yang berfungsi sebagai penghalang alami polusi udara dan kebisingan, serta untuk mengembangkan Laguna Oasis yang akan menjadi kawasan ekosistem air dan tempat resapan air. Dengan adanya Laguna Oasis, diharapkan keanekaragaman hayati di sekitar PLTU Keramasan semakin meningkat dan menciptakan ruang terbuka hijau yang asri.
Prof. Dr. Ir. A. MUSLIM, M.Agr., dalam sambutannya, menyampaikan apresiasi tinggi atas kolaborasi ini. “Kami berharap, kegiatan ini menjadi momentum untuk mempererat hubungan antara dunia akademik dan industri, sekaligus memberikan kontribusi nyata dalam menjaga lingkungan. Fakultas Pertanian Unsri akan terus mendukung inisiatif-inisiatif serupa yang bermanfaat bagi masyarakat dan lingkungan,” ujarnya.
Selama acara berlangsung, peserta juga diberikan penjelasan mengenai pentingnya pohon dalam mengatasi perubahan iklim, meningkatkan kualitas udara, serta berkontribusi pada keberlanjutan sumber daya alam. Aktivitas ini melibatkan mahasiswa dan dosen sebagai bentuk pembelajaran langsung tentang peran serta mereka dalam menjaga dan melestarikan lingkungan. Dengan peresmian Green Barrier dan Laguna Oasis ini, PLN UP Keramasan dan Fakultas Pertanian Unsri berharap dapat menciptakan dampak positif jangka panjang bagi lingkungan serta mendorong kolaborasi aktif dalam berbagai inisiatif lingkungan di masa mendatang.