Berkolaborasi dengan Pertamina, Mahasiswa Jurusan Sosial Ekonomi Pertanian Fakultas Pertanian UNSRI Melaksanakan Kegiatan Jaga Bumi
Sabtu (07/09/2024) Himpunan Mahasiswa Jurusan Sosial Ekonomi Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Sriwijaya (HIMASEPERTA FP UNSRI) melaksanakan kegiatan Jaga Bumi. Kegiatan ini merupakan salah satu upaya yang dilakukan untuk mengedukasi, meningkatkan kesadaran terhadap lingkungan, menumbuhkan rasa peduli, serta memperkuat rasa kebersamaan antar masyarakat di Kelurahan Talang Jambe, Kecamatan Sukarami, Kota Palembang. Dengan mengusung tema Green Habits to Save the Earth, Acara ini berfungsi sebagai wadah untuk menyadarkan masyarakat akan pentingnya menjaga kelestarian dan kebersihan bumi, serta menyelamatkan bumi dengan kebiasaan ramah lingkungan.
Rangkaian kegiatan Jaga Bumi yang telah dilaksanakan mahasiswa berjalan dengan lancar dimulai dari penanaman pohon berbuah, kampanye pengurangan sampah plastik, dan gerakan pembersihan lingkungan. Melalui kegiatan ini, diharapkan kedepannya dapat tercipta budaya hidup yang lebih ramah lingkungan dan berkelanjutan, serta sebagai peringatan “World Cleanup Day”. Selain itu, pihak PT Pertamina Patra Niaga, AFT SMB II juga mengajak mahasiswa untuk melihat program – program Lentera Talang yang telah berjalan sejak tahun 2022 seperti, rehabilitasi lubang bekas galian tambang C sebagai tempat budidaya ikan tawar menggunakan sistem Keramba Jaring Apung, pemanfaatan fly ash bottom ash (FABA) atau limbah sisa pembakaran batubara menjadi menjadi bahan baku pembuatan batu bata, dan pengolahan bunga telang menjadi berbagai produk olahan makanan yang dikelola oleh UMKM SUTRA (Sugihwaras Sejahtera).
PT Pertamina Patra Niaga, AFT SMB II sebagai fasilitator dalam kegiatan ini, mengaku bahwa kegiatan ini merupakan salah satu dari rangkaian kegiatan yang dilaksanakan pada Program Lentera Talang yang merupakan Program Corporate Social Responsibility (CSR) PT Pertamina Patra Niaga, AFT SMB II, dan kolaborasi dengan mahasiswa ini merupakan pengalaman pertama bagi mereka. Laily Mar’atus selaku koordinator kegiatan, mengatakan keterlibatan teman-teman mahasiswa HIMASEPERTA FP UNSRI, membuat kegiatan berjalan menyenangkan karena para mahasiswa proaktif dalam mendengarkan dan menyampaikan pertanyaan kepada narasumber, sehingga mereka mendapatkan banyak feedback yang baik dari terlaksananya kegiatan kali ini, dan berencana untuk melibatkan mahasiswa kembali dalam kegiatannya kedepan.
Pada puncak acara Jaga Bumi, dilakukan penanaman sekitar 11 pohon secara simbolis sebagai bentuk kerjasama dengan PT Pertamina Patra Niaga, AFT SMB II. Penanaman dilakukan secara bersamaan dan simbolis oleh Perwakilan Dosen Jurusan Sosial Ekonomi Pertanian FP UNSRI (Sosek Unsri), pihak PT. Pertamina Patra Niaga, ketua umum HIMASEPERTA, dan dilanjutkan oleh beberapa panitia dari Jaga Bumi. Acara yang dihadiri oleh sekitar 35 Mahasiswa dan Dosen dari Jurusan Sosek Unsri ini diakhiri dengan mencicipi berbagai olahan bunga telang dari UMKM Sugihwaras Sejahtera. Savira Diah, selaku Jr Spv HSSE & GA, mengatakan bahwa pihaknya sangat senang dapat berbagi ilmu kepada mahasiswa UNSRI. Ia berharap kegiatan ini dapat memberikan pembelajaran yang luar biasa bagi para mahasiswa, serta program yang dijalankan bisa terus ditingkatkan kualitasnya melalui masukan yang diterima.
Dalam kesempatan ini juga turut hadir Firdaus, dari Balai Riset Perikanan Perairan Umum dan Penyuluhan Perikanan kota Palembang, yang ikut mengapresiasi kegiatan ini. Menurutnya, kegiatan ini sangat bermanfaat bagi kalangan milenial dan Gen Z, karena memberikan pengetahuan baru bagi para mahasiswa. Ia juga menyatakan bahwa “Upaya rehabilitasi lubang bekas galian tambang C sebagai tempat budidaya ikan tawar menggunakan sistem Keramba Jaring Apung tepatnya yang berlokasi di Kelurahan Talang Jambe merupakan inovasi baru yang belum ditemukan di wilayah lain. Namun usaha ini juga dapat menjadi solusi untuk diterapkan pada wilayah yang memiliki permasalahan yang serupa, Jelasnya”. (Dian Amalina)