KICK OFF PROGRAM MBKM MEMBANGUN DESA FAKULTAS PERTANIAN UNIVERSITAS SRIWIJAYA
Indralaya, Senin 2 Agustus 2024, Dekan Fakultas Pertanian Universitas Sriwijaya Prof. Dr. A. Muslim, M.Agr., menandatangani Memorandum of Agreement (MoA) dengan Kepala Desa Sentul Kecamatan Tanjung Batu, Kepala Desa Meranjat II Kecamatan Indralaya Selatan dan Kepala Desa Permata Baru Kecamatan Indralaya Utara Kabupaten Ogan Ilir, serta dengan Kepala Desa Sukarami Kecamatan Sungai Rotan Kabupaten Muara Enim Provinsi Sumatera Selatan. Fakultas Pertanian Universitas Sriwijaya terjunkan sebanyak 20 mahasiswa/i dari Program Studi Agroekoteknologi Jurusan Budidaya Pertanian dan sebanyak 19 mahasiswa/i dari Program Studi Teknologi Hasil Perikanan untuk mengikuti Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Membangun Desa Tahun Ajaran Ganjil 2024/2025 Kabupaten Ogan Ilir dan Kabupaten Muara Enim.
Dalam rangka mewujudkan program dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Bapak Nadiem Anwar Makarim tentang Merdeka Belajar-Kampus Merdeka (MBKM), Fakultas Pertanian Universitas Sriwijaya melakukan penandatanganan MoA dengan Desa Sentul Kecamatan Tanjung Batu, Desa Meranjat II Kecamatan Indralaya Selatan dan Desa Permata Baru Kecamatan Indralaya Utara Kabupaten Ogan Ilir, serta dengan Desa Sukarami Kecamatan Sungai Rotan Kabupaten Muara Enim Provinsi Sumatera Selatan. Penandatanganan MoA ini juga dihadiri dan disaksikan oleh Camat Sungai Rotan Kabupaten Muara Enim yakni Bapak Candra Firmasyah, SE., Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan dan Alumni yakni Bapak Herpandi, S.Pi., M.Si., Ph.D., Koordinator Program Studi Agroekoteknologi Jurusan Budidaya Pertanian yakni Dr. Ir. Susilawati, M.Sc. dan Koordinator Program Studi Teknologi Hasil Perikanan Jurusan Perikanan yakni Prof. Dr. Ace Baehaki, S.Pi., M.Si., beserta para dosen lainnya yang telibat dalam Kepanitiaan Program MBKM Membangun Desa Tahun Ajaran Ganjil 2024/2025 Kabupaten Ogan Ilir dan Kabupaten Muara Enim.
Kepala Desa Sentul Kecamatan Tanjung Batu (Bapak Fikri Yansa, SH., MH.), Kepala Desa Meranjat II Kecamatan Indralaya Selatan (Bapak Dedi Iskandar), dan Kepala Desa Permata Baru Kecamatan Indralaya Utara Kabupaten Ogal Ilir (Bapak Alamsyah), serta Kepala Desa Sukarami Kecamatan Sungai Rotan Kabupaten Muara Enim (Bapak Hermansyah, SP.), masing-masing dari mereka menyambut hangat kerjasama ini. Mereka mewakili seluruh masyarakat di lokasi masing-masing desa dan merasa beruntung akan adanya rencana mahasiswa/i yang akan melakukan Program MBKM Membangun Desa, karena program ini sejalan dengan Program Ketahanan Pangan Desa. Pihak desa memerlukan masukan-masukan akademik sehingga dalam pengolahan potensi daerahnya nanti diharapkan mendapat sentuhan pengolahan sumberdaya alam yang inovatif berbasis teknologi. Di sisi lain, pihak desa juga mengharapkan bahwa kelompok mahasiswa/i yang tergabung dalam Program MBKM Membangun Desa ini tidak terbatas hanya pada satu desa saja, namun juga dapat didistribusikan secara merata ke beberapa desa dengan membawa program kerja masing-masing dari setiap bidang ilmu. Melalui Program MBKM Membangun Desa ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif dalam membangun perekonomian masyarakat desa.